Lalu Lintas Macet



Permainan Lalu Lintas Macet tetap dilakukan secara berkelompok, hanya saja dalam satu kelompok tersebut ada yang menjadi kawan, ada yang menjadi lawan (bukan melawan kelompok lain). Lewat permainanini, peserta training diajak untuk menyadari pentingnya koordinasi dalam suatu tim sekaligus untuk belajar lewat pengalaman (experimental learning) kemudian mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.
Durasi                          : 15 – 20 menit
Peralatan                     : potongan karpet/karton ukuran 30 x 30 cm2 (sebanyak jumlah
 pemain + 1)
Jumlah peserta             : > 25 orang

Teknis :
a.       fasilitator  meminta masing-masing kelompok memilih minimal 6 orang pemain.
b.      Pemain yang dipilih akan saling berhadapan dengan rekannya dalam posisi 1 lajur ke belakang. Jika ada 6 orang maka 3 lawan 3. Jika ada 7 orang maka 3 lawan 4. Jika ada 8 orang maka 4 lawan 4. Dan seterusnya.
c.       Fasilitator mengeset jalan setapak berupa potongan karpet atau karton ukuran 30 x 30 cm2 sebanyak jumlah peserta + 1karpet atau kartonyang diletakkan di tengah-tengah peserta yang saling berhadapan.
d.      Fasilitator menetapkan aturan main :
(i)                 Peserta hanya boleh malangkah maju.
(ii)               Peserta hanya boleh maju satu langkah.
(iii)             Jika ada halangan 1 langkah di depan (baik itu kawan atau lawan) maka diperbolehkan melewati halangan tersebut dengan cara melompati/ melewatinya dan menempati potongan karpet/karton setelahnya.
(iv)             Peserta tidak boleh melewati 2 halangan sekaligus.
(v)               Jika peserta tidak bisa maju lagi menembus daerah lawan maka permainan diulang kembali.
(vi)             Pemenangnya adalah yang paling dulu menembus daerah lawan dengan formasi 3 berderet ke belakang (jika pemain 3 lawan 3), formasi 4 berderet ke belakang (jika 4 lawan 4)
e.       Dengan jumlah peserta sebanyak 7 orang (3 lawan 4), permainan pun tetap bisa dimainkan.
f.       Kelompok pemenang adalah yang paling dulu menyelesaikan simulasi ini sesuai dengan aturan yang ditetapkan.

Nilai yang terkandung :
a.       Biasanya peserta mengalami kesulitan untuk menyelesaikan permainan ini jika tetap melakukanpermainan di atas jalan setapak. Fasilitator bisa mengarahkanmereka untuk berhenti sejenak, berdiskusi, dan menggunakan alatbantu misalkan kerikil mewakili kelompok A, daun mewakili peserta kelompok B. sehinga mereka bisasaling berkoordinasi dengan effektif untuk menyelesaikan permainan. Kadangkala dengan tetap berada di dalam sistemkita dapat melihat kekurangankita. Dengan keluar dari sistem, kita berlatih untuk bisa mengkordinir dengan lebih efefktif karena sudah melihat ‘the big picture’ nya (gambar menyeluruhnya)
b.      Pribadi yang proaktif dan bisaberkoordinasi dengan baik akan sangat berguna bagitim. Pribadi yang tidak mau berkontribusi, untuk jangka panjang tidak akan bisa dipakai.dengan demikian, permainan ini melatih agar setiap peserta dalam kelompoknya masing-masing secara positif mau memberikan kontribusi sehingga kelompoknya dapat lebih cepat mencapai tujuanbersama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar